SELAMAT TIM VOLLY PUTRI DAN TIM TENIS MEJA PUTRI  MTs NEGERI 3 KOTA PEKANBARU MENDAPATKAN JUARA 2 PADA HAB 80 KEMENAG

(HUMAS) –  Tim Volly Putri dan Tenis Meja Putri MTsN 3 Kota Pekanbaru mendapatkan hasil yang bagus setelah mendapatkan juara II pada turnamen dalam rangka memperingati HAB ke 80 Kemenag, turnamen Volly dilaksanakan di MAN 3 Kota Pekanbaru dan Tenis Meja dilaksanakan di Aula MDI Kota Pekanbaru.

Waka Humas Bapak Paula Rosidyn, S. Pdi menyampaikan  Ucapan terimakasih kepada Bapak dan Ibuk yang ikut menyemarakkan turnamen HAB ke 80 Kemenag. Ini merupakan turnamen tahunan yang selalu diikuti oleh Instansi yang ada di Kemenag Kota Pekanbaru.  

Dilain kesempatan Bapak Kepala Madrasah Bapak Sukeimi, M. Pd mengapresiasi Bapak/ Ibuk yang ikut bertanding, beliau mengatakan selamat kepada Tim Volly Putri dan Tim Tenis Meja Putri yang bisa melaju hingga sejauh ini. Pak Kepsek juga berkesempatan hadir dalam memberikan dukungan kepada Tim Bola Volly dan juga Tim Tenis Meja.

Ibuk Sundari, Amd dan Ibuk Anismi sebagai peserta Tenis Meja Putri mengatakan bersemangat mengikuti turnamen ini, Buk Sun biasa dipanggil mengutarakan lawan yang di hadapi bagus bagus semuanya, dan kita patut bersyukur sudah mendapatkan juara II pada turnamen ini.   Semoga kedepannya dalam peringatan HAB yang akan datang kita lebih mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi ucap Pak Rahmadi Eka Putra, S. Pd yang ikut berpartisipasi dalam turnamen Mini Soccer, sekaligus Guru Mata Pelajaran Olahraga di MTsN 3 Kota Pekanbaru. (Tim Website MTsN 3 Kota Pekanbaru).